Aksaraintimes.id – Terong Ungu memiliki banyak manfaat, sayuran ini biasa dimasak sehingga menjadi menu olahan yang menggugah selera. Berbagai jenis terong dijual dipasar tradisional hingga supermarket.
Harga yang terjangkau membuat sayuran ini banyak disukai oleh masyarakat. Salah satu jenis terong yang sering dijadikan sayur adalah terong ungu. Mengkonsumsi terong ungu secara teratur maka akan membuat Anda memperoleh manfaat terong ungu untuk bagi kesehatan tubuh.
Meskipun biasa digunakan sebagai sayur, akan tetapi terong memiliki kandungan gizi yang tinggi serta berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Baca Juga: 6 Manfaat Utama Mengkonsumsi Jus Semangka Bagi Kesehatan dan Daya Tahan Tubuh
Terong ungu yang sering dijadikan banyak pembuatan berbagai jenis masakan, sesungguhnya memiliki banyak kandungan yang bermanfaat bagi tubuh.
Akan tetapi belum banyak masyarakat yang tahu manfaat terong ungu bagi kesehatan sehingga terkadang masih banyak yang ragu untuk mengkonsumsi terong ungu. Oleh karena itu, berikut akan dijelaskan manfaat terong ungu bagi kesehatan tubuh.
Terong memiliki kandungan kalium yang cukup banyak. Kandungan kalium inilah yang berfungsi untuk membantu menurunkan kadar koelsterol did alam tubuh.
Dengan menurunnya kadar kolesterol dalam tubuh, maka seseorang akan terhindar dari penyakit jantung serta jantung akan tetap sehat. Oleh karena itu, mengkonsumsi terong secara rutin sangatlah dianjurkan agar mendapatkan manfaat terong ungu.
Terong memiliki kandungan fitonutrien yang dapat berfungsi untuk menjaga membran sel otak sehingga otak akan terlindungi dari kerusakan. Mengkonsumsi terong secara teratur dapat membantu proses transfer pesan dari bagian satu ke bagian lainnya.
Terong memilki kandungan kadar air yang cukup tinggi serta rendah kalori. Sehingga tak ada salahnya untuk memasukkan terong dalam daftar menu diet Anda untuk mendapatkan manfaat terong ungu.
Kandungan serta yang cukup tinggi di dalam terong, dapat membantu melancarkan pencernaan sekaligus menjaga kesehatan pencernaan. Mengkonsumsi terong secara teratur, dapat membantu Anda terhindar dari sembelit dan kanker usus.
Kandungan serta dan karbohidrat yang dapat larut rendah, menjadikan terong ini bermanfaat untuk menurunkan kadar gula dalam darah serta membantu mengontrol penyerapan glukosa. Sehingga terong bisa menjadi sayuran alternatif bagi para penderita diabetes tipe 2.
Terong mengandung vitamin, mineral dan kadar air yang cukup tinggi sehingga manfaat terong ungu dapat membantu proses hidrasi kulit.
Kandungan mineral dan vitamin di dalam terong, dapat berfungsi untuk menutrisi kulit kepala sehingga dapat menjaga kesehatan kulit kepala.
Kandungan vitamin E yang terdapat di dalam terong dapat membantu menjaga kesehatan kulit. Vitamin E di dalam terong dapat membantu mencegah terjadinya penuaan dini. Sehingga mengkonsumsi terong secara teratur sangatlah dianjurkan.
Demikianlah penjelasan mengenai manfaat terong ungu bagi kesehatan tubuh. Mengkonsumsi terong secara teratur dapat membantu memenuhi nutrisi di dalam tubuh serta dapat membantu tubuh agar terhindar dari berbagai jenis penyakit. Terong ungu menjadi salah satu sayur yang bisa dikonsumsi setiap hari karena kandungan nutrisi dan gizi yang banyak.