Jombangan

Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan, Bupati Jombang Ajak Warga Satukan Tekat Bangun Indonesia

Aksaraintimes.id – Dengan penerapan protokol kesehatan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang gelar upacara peringatan Hari Pahlawan Rabu 10 November 2021 bertempat di halaman Pemkab.

Meskipun dilaksanakan dengan jumlah peserta terbatas, masyarakat juga dapat mengikuti kegiatan upacara melalui kanal live streaming Jombangkab TV serta melalui Radio Suara Jombang.

Dalam upacara tersebut turut hadir Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab yang bertindak sebagai Inspektur Upacara serta Wakil Bupati dan elemen jajaran TNI, Polri, Dishub, dan Satpol PP.

Baca Juga: Lantik PD Dewan Masjid Kabupaten Jombang 2021-2026, Bupati: Fungsi Masjid Harus Dikembangkan

Dengan mengangkat tema Pahlawanku Inspirasiku, kegiatan diawali dengan upacara bendera yang dilanjurkan dengan pemberian bantuan secara simbolis bagi veteran pejuang dan upacara ziarah ke Taman Makam Pahlawan.

Dalam upacara yang dilakukan penuh khidmat tersebut, Bupati membacakan amanat sambutan Menteri Sosial Tri Rismaharini.

Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November di Halaman Pemkab Jombang

Dalam pesan yang disampaikan etrsebut mengajak seluruh masyarakat indonesia menjadikan momentum hari Pahlawan sebagai inspirasi penggerak guna mewujudkan inovasi dan daya juang.

“Setiap orang bisa jadi pahlawan di bidang apapun, bahkan bisa menjadi pahlawan bagi ekonomi keluarganya dan komunitasnya. Tidak ada yang tidak bisa, asal kita mau atau tidak,” ucap Bupati.

Lebih lanjut beliau mengajak para anak muda untuk tumbuh serta berjuang dalam kehidupan era new normal dewasa ini.

Baca Juga: Dukung Program BKKBN, Bupati Jombang Lantik Kader Dermaga Kencana

”Teruslah menjadi anak Indonesia yang sebenarnya dengan memahami dan menghormati kesepakatan bersama Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 1945. Semoga kita menjadi pemenang dalam kehidupan era normal baru,”ucapnya.

Menutup sambutanya, Bupati Jombang juga mengajak seluruh warga untuk mempererat persatuan dan melangkah guna terwujudnya Indonesia yang lebih baik.

Share