Selain itu, dalam publikasi mereka disebutkan jika kamu bermain gratis diperlukan waktu setidaknya selama 1 tahun dengan konsisten memainkan game dan menyelesaikan semua misi.
Download Clash of Streamers
Untuk mengunduh aplikasi game NFT Clash of Streamers kamu dapat mengunduh langsung melalui Google Playstore dengan memasukkan nama game.
Kamu dapat dengan mudah mengunduh dan langsung memainkan setelah melakukan login dan unggah foto sebagai karakter utama kamu.
Kekurangan Clash of Streamers
Dari hasil diskusi dengan beberapa pengguna, banyak yang menyebut bahwa game ini terlalu sederhana serta membutuhkan waktu lama untuk dapat menjual NFT ke Marketplace.
Baca Juga: Aravips.com, Aplikasi Layanan Investasi dengan Bunga hingga 5% Per Hari, Apakah Aman?
Hal ini terlebih bagi para Free Player diharuskan memenuhi beberapa syarat serta waktu bermain yang lama sebelum dapat mengekspor akun milik mereka.
Kesimpulan
Jika kamu mencari game NFT gratis yang dapat dimainkan dengan mudah mungkin Clash of Streamers dapat menjadi salah satu referensi kamu.
Namun jika kamu ingin menghasilkan Crypto dengan cepat kamu dapat mencoba melakukan Top-up atau gunakan game lain seperti Axie Invinity.