Aksaraintimes.id – Penyebab flek hitam yang muncul pada wajah bisa disebabkan oleh banyak hal. Mulai dari efek sinar matahari, tanda penuaan, hingga bekas jerawat.
Bahan-bahan kimia yang terkandung di dalamnya justru akan menjadikan kulit menjadi iritasi. Meskipun tidak semua bahan yang kami berikan juga akan bisa memberikan efek yang sama. Sebab kondisi kulit setiap orang juga berbeda.
Anda juga tetap harus melakukan uji coba terlebih dahulu. Jika terjadi reaksi alergi ataupun iritasi, Anda bisa melanjutkan pemakaian dengan menggunakan bahan-bahan alami secara teratur.
Baca juga: Tips Langsing Tanpa Lapar, bah Menu Diet Dengan Sumber Makanan Ini!
Bahan-bahan yang bisa digunakan untuk mengatasi flek hitam pada wajah adalah sebagai berikut.
Lemon
Bukan menjadi rahasia lagi jika lemon termasuk dalam daftar bahan alami yang bisa digunakan untuk mencerahkan wajah. Bahkan ada yang mengatakan bahwa lemon bisa mencerahkan kulit hanya dalam waktu 2 minggu dengan pemakaian yang teratur.
Anda bisa mengaplikasikan air perasan lemon pada kulit dengan menggunakan kapas. Akan tetapi jika wajah Anda sensitif, lemon bisa juga diaplikasikan dengan campuran yogurt.
Lidah buaya
Cara menghilangkan flek hitam selanjutnya adalah dengan menggunakan lidah buaya. Anda hanya perlu memijatkan gel lidah buaya pada flek hitam yang ada di kulit.
Dengan pemakaian rutin, flek hitam akan berangsur tersamarkan dalam beberapa minggu.
Oatmeal
Selain mampu menurunkan berat badan, oatmeal juga cocok dijadikan bahan untuk merawat kulit wajah yang berflek hitam. Caranya juga cukup mudah, hanya dengan menghaluskan oatmeal dan mencampurkannya dengan lemon lalu mengaplikasikan pada kulit wajah untuk di jadikan masker selama 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
Gunakan secara rutin sampai flek hitam di wajah terlihat memudar atau sampai hilang.
Masker kunyit
Terakhir menggunakan masker kunyit. Kunyit memiliki kandungan curcumin yang dapat membantu proses penyembuhan luka.
Dan kunyit juga memiliki zat anti peradangan. Untuk menghilangkan flek hitam di wajah, campurkan kunyit dengan lemon atau madu untuk dijadikan masker wajah.