Aksaraintimes.id – Buat kalian yang mau nongkrong bareng temen-temen di Jombang, artikel ini berisi rekomendasi cafe hitz yang bisa dijadikan pilihan nongkrongmu.
Jombang semakin berkembang dengan banyaknya cafe-cafe baru bermunculan.
Pasti kalian butuh rekomendasi cafe yang enak buat nongkrong, nugas, atau nyelesaiin kerjaan, tapi tempatnya juga harus nyaman dan hitz. Bener kan?
Baca juga: 3 Rekomendasi Wisata Kuliner Legendaris Jombang, Lengkap dengan Alamatnya
Berikut rekomendasi cafe dari Tim Aksaraintimes yang pastinya hitz abis.
Blues Coffee & Beverages
Di tempat ini kalian bisa cobain banyak minuman kekinian dari mulai chocolate series, red velvet series, matcha, aneka minuman segar, dan lain-lainnya. Selain itu juga ada donat beraneka tooping untuk teman minummu.
Cafe yang satu ini terletak di Jl. Brigjen Katamso No.94, Pulo Lor, Kec. Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61419
Jam Buka:
Senin & Jumat: 13.00-00.00
Selasa, Rabu, Kamis, Sabtu, Minggu: 13.00 – 00.00
Baca juga: 5 Wisata Religi di Jombang yang Bisa Jadi Destinasi Liburan Anda, Lengkap dengan Alamatnya
Sunday Cafe
Cafe yang satu ini menawarkan berbagai minuman kekinian dari milk series, coffee series, sparkling series, dan masih banyak lagi.
Tak hanya minuman, disini juga ada beberapa camilan seperti cireng dan tahu walik. Ada juga makanan seperti chicken katsu dan spaghetti.
Cafe ini berlokasi Jl. Buya Hamka No.36, Jombang, Kec. Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61419.
Jam Buka:
Senin-Jumat: 10.00-23.00
Sabtu- Minggu: 08.00-23.00
Baca juga: 3 Rekomendasi Villa di Jombang, Lengkap dengan Harga Sewa, Kontak, dan Alamat
Dogel Coffee Shop
Cafe yang punya slogan “Duduk bicara, pulang bercerita” ini menawarkan berbagai makanan dan minuman.
Minuman terdiri dari espresso series, milk base series, dan tea series. Sedangkan makananya ada beef, platter, hingga rice bowl. Bagi kalian yang hanya ingin camilan, disini juga tersedia beragam snack.
Cafe ini ada di Jl. Cak Durasim No.5, Kepanjen, Kec. Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61419
Jam Buka:
Setiap hari: 08.00-23.00
Itulah 3 rekomendasi cafe hitz Jombang.
*Disclaimer: Jam buka bisa berubah sewaktu-waktu