Aksaraintimes.id – Hasil pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri telah diumumkan hari ini, Selasa 29 Maret 2022 pukul 15.00.
Bagi kalian yang lolos SNMPTN selamat ya, tapi bagi yang tidak lolos jangan sedih ya!
SNMPTN bukanlah satu-satunya jalur masuk kuliah di perguruan tinggi negeri yang dilakukan secara nasional dan terpusat. Masih ada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang pendaftarannya telah dibuka sejak 23 Maret 2022 kemarin.
Baca Juga: Daftar 5 Sekolah Kedinasan, Setelah Lulus Langsung Jadi ASN
Walaupun tingkat persaingan di SMBPTN juga relatif ketat, kalian masih bisa memaksimalkan diri kalian agar bisa berpotensi besar diterima kuliah di perguruan tinggi negeri impian.
Apakah kalian sangat ingin diterima SBMPTN? Semoga ulasan mengenai tips sukses lolos SMBPTN berikut bisa membantu kalian.
Agar peluang lolos SBMPTN semakin besar, kalian wajib memperhatikan keketatan persaingan. Hal ini bisa diketahui dari daya tampung yang disediakan oleh program studi dan juga pendaftar di SBMPTN tahun sebelumnya. Semakin sedikit kuota dan semakin banyak pendaftar menandakan keketatan persaingan semakin tinggi.
Belajar merupakan kunci sukses lulus ujian. UTBK 2022 akan dilaksanakan pada bulan mei mendatang. Artinya terhitung dari sekarang, kalian masih mempunyai waktu kurang lebih 2 bulan untuk belajar.
Kebanyakan tes yang diujikan di UTBK tidak diajarkan ketika sekolah. Sebagai calon peserta, kalian harus memperbanyak latihan soal dari berbagai sumber. Selain dari buku, kalian bisa mendapatkan contoh soal SBMPTN dari website-website yang menyediakan kumpulan soal UTBK.
Memperbanyak perbendaharaan soal merupakan hal yang sangat penting sebelum melakukan tes SBMPTN. Dengan mempelajari berbagai macam soal akan membuat kalian merasa siap ketika akan dihadapkan dengan sebuah soal.
Baca Juga: Passing Grade Jurusan di PTN Jawa Timur 2022, Intip Prodi Favoritmu Disini!
Selain bisa mempelajari berbagai macam soal yang akan diujikan, mengikuti TO juga bisa membuat kalian mengetahui potensi diri kalian. Hasil dari TO bisa kalian jadikan pertimbangan dalam memilih program studi dengan ketetatan sesuai kemampuan kalian seperti yang dijelaskan di point satu.
Berdoa memang mampu meningkatkan kepercayaan diri. Ketika kita memperbanyak berdoa, alam bawah sadar kita akan mendorong kita untuk berfikir positif bahwa nanti akan lolos. Ketika pemikiran untuk lolos itu tertanam pada diri kita, kita akan berusaha melakukan berbagai cara untuk meraihnya.
Berikut diatas merupakan tips agar bisa berpeluang besar diterima SBMPTN. Tetap semangat dan terus berdoa!