Rilis Tahun Depan, Manga Shoot! Goal to the Future Dapatkan Adaptasi Anime TV Series

Manga Shoot Goal to the Future Dikonfirmasi Mendapat Adaptasi Anime
Manga Shoot! Goal to the Future Dikonfirmasi Mendapat Adaptasi Anime

Aksaraintimes.id – Baru-baru ini Kodansha merilis official website untuk adaptasi anime dari manga karya Tsukasha Ooshima dengan judul Shoot! Goal to the Future.

Untuk kamu yang menantikan hadirnya kembali anime dengan alur sepak bola, mungkin anime ini dapat menjadi salah satu list wajib kamu.

Sesuai dengan publikasinya, anime Shoot! Goal to the Future akan masuk dalam list anime yang dirilis pada tahun 2022 mendatang.

Baca Juga: Top 10 Rating Anime Fall 2021 Terpopuler, Ada Ousama Ranking hingga Ansatsu Kizoku

Sebelumnya, serial ini dibuka dengan penayangan serial Aoki Densetsu Shoot! (Movie) yang dirilis pada tahun 1994 silam.

Sinopsis Shoot! Goal to the Future

Atsushi Kamiya adalah mantan kapten di SMA Kakegawa dan “kapten pemberani” yang terkenal di dunia untuk tim sepak bola Italia yang terkenal.

Hideto Tsuji adalah seorang siswa di sekolah yang sama, yang tampaknya tidak tertarik dengan tim sepak bola yang sekarang melemah. Pertemuan mereka adalah awal dari sebuah legenda baru.

Detail Shoot! Goal to the Future

  • Judul: Shoot! Goal to the Future
  • Sinonim:
  • Judul Jepang : シュート! Goal to the Future
  • Tipe: Anime TV Series
  • Episode: –
  • Produser: –
  • Studio: EMT Squared
  • Genre: Sports

Manga karya Tsukasa Ooshima ini pertama kali dipublikasikan pada bulan Agustus 1990 hingga September 1996 melalui majalah Weekly Shounen.

Baca Juga: 5 Anime Winter 2022 Paling Dinantikan, Ada SNK Final Season Part 2 hingga Jujutsu Kaisen Movie

Selanjutnya pada tahun 1993, TOEI Animation membuat adaptasi anime TV dengan total 53 Episode serta 1 serial movie pada tahun 1994.