Aksaraintimes.id – Piala dunia sekarang sedang berjalan pada babak penyisihan grup. Banyak sekali kejadian yang tak terduga di dalam pildun kali ini.
Seperti kalahnya jerman dengan jepang, lalu argentina yang harus puas menelan kekalahan 2-1 dari arab saudi dan yang paling viral adalah adanya bingkisan yang di dapat oleh setiap penonton di laga pembukaan piala dunia beberapa waktu lalu.
Menurut Indotimes, bingkisan ini adalah pertama kalinya dalam sejarah piala dunia dimana penonton mendapatkan goodie bag yaitu sebuah bingkisan menarik yang diletakkan di dalam bangku penonton.
Pihak Qatar sendiri menyediakan secara khusus bagi siapapun yang nonton di acara pembukaan world cup 2022 itu. Isi dari bingkisan tersebut ada banyak, apa saja sih? Yuk kita simak.
Daftar Isi Bingkisan Piala Dunia 2022
- Baju Dengan Corak Garis Merah
- Mini Trofi
- Parfum
- Bola
- Maskot
- Sampai Selimut
Isi bingkisan yang di dapat ada beragam, mulai dari parfum sampai baju bahkan sebagian orang juga mendapatkan botol minuman sampai selimut.
Seperti dilansir dari Bestproduct.id kalau bingkisan ini memiliki harga kisaran 800 ribu rupiah. Bingkisan yang di dapat ini akan menjadi kenang-kenangan yang tidak terlupakan bagi siapa saja yang menonton.
Nominal bingkisan sangat sebanding dengan harga tiket masuk yang cukup mahal, karena harga tiketnya sendiri yang paling murah adalah sekitar 3 jutaan dimana ini adalah harga untuk tiket kategori 4.
Sedangkan untuk kategori satu harganya mencapai sekitar 24 jutaan. Yang mendapatkan bingkisan di piala dunia hanyalah mereka yang nonton acara pembukaan yang dilakukan pada tanggal 20 november kemarin.
Salah satu pembukaan paling megah karena memakan biaya yang diperkirakan mencapai 200 Miliar dollar. Yap, itulah sedikit keunikan yang terjadi pada piala dunia qatar 2022.