Edukasi

Pengertian dan Rumus Simple Present Tense Beserta Contohnya, Sangat Mudah Dipahami

Aksaraintimes.id – Bagi para pelajar pastinya sudah tidak asing lagi dengan istilah simple prseent tense. Materi ini masuk kedalam materi bahasa Inggris. Sejak SD, siswa sudah diajarkan dengan tenses ini.

Simple present termasuk ke dalam grammar basic yang harus diketahui oleh pelajar bahasa inggris. Dalam percakapan sehari-hari, tense jenis ini sangat sering digunakan.

Pengertian Simple Present Tense

Simple present tense adalah tenses yang digunakan untuk menyatakan sebuah fakta, kebiasaan dan kebenaran umum.

Baca Juga: Cara Menghitung Keliling Persegi Panjang, Lengkap dengan Contoh Soalnya

Kata kerja yang digunakan dalam jenis tense ini adalah V1. Untuk subyek He, She dan It, perlu menambahkan s/es diakhir kata kerja.

Rumus yang Perlu diperhatikan

Penggunaan verb dalam tense ini dibedakan bedasarkan subyeknya

  • Verb 1 digunakan apabila subyek dari kalimat adalah I, You, We dan They.
  • Vern 1 dengan tambahan s/es digunakan apabila subyek dari kalimat adalah He, She, dan It.

Lantas, bagaimana mengetahui penambahan akhiran -s/-es ini?

  • Apabila kata kerja diakhiri dengan huruf S, SS. SH, CH, X dan Z, maka harus ditambahkan es pada kata kerja tersebut. Contoh: fix = fixes, kiss = kisses, do = does dan lain-lain.
  • Apabila kata kerja diakhiri dengan huruf Y dan sebelum huruf Y terdapat huruf konsonan, maka huruf Y perlu diubah menjadi huruf I lalu ditambahkan es. Contoh: Fly = flies, cry = cries, try = tries.
  • Tambahkan s apabila kata kata kerja diakhiri huruf Y dan sebelum huruf Y terdapat huruf vokal. Contoh: say = says, play = plays dan lain lain.
  • Kata kerja yang lain cukup ditambahkan akhiran s. Contoh: eat = eats, walk = palys, drink = drinks

Macam-macam Kalimat Simple Present

1. Kalimat Afirmatif/Positif

Rumus: S + V1/V1 (e/es) + O

Contoh Kalimat:

  • He drinks milk everyday.
  • I go to scool every morning.
  • She always eats healthy food.

2. Kalimat Negatif

Rumus: S + don’t/doesn’t + V1 + O

Contoh Kalimat:

  • I don’t play soccer everyday
  • She doesn’t go to office every sunday
  • We don’t
    like spicy food

Baca Juga: Cara Menghitung Keliling SegiTiga Ini Rumusnya

3. Kalimat Interogatif

Rumus: Do/does + S + V1 + O?

Note: Do digunakan apabila subyek berupa I, You, They, We. Does digunakan apabila subyek berupa He, She, It.

Contoh Kalimat:

  • Do you eat chicken every dinner?
  • Does he always sleep at night?
  • Do they like milk?

Berikut diatas merupakan penjelasan lengkap tentang simple prsent beserta contohnya. sangat mudah dipahami bukan?

Share