Untuk desain layar, laptop Lenovo IdeaPad Flex 5i dibekali dengan layar berukuran 14 inci berteknologi IPS dengan tingkat resolusi Full HD 1920x1080p @60Hz. Untuk kemudahan penggunaan fitur layar, laptop ini dibekali dengan fitur touchscreen. Tingkat kecerahan layar berkisar 250 nits, dengan 45% NTSC. Permukaan layarnya terlihat glossy dalam balutan warna yang terlihat lebih menonjol.
Bingkai layarnya tergolong tipis karena tingkat ketebalannya hanya 7mm pada bagian sisi kanan dan kiri, 9mm pada bagian atas, serta 10mm di bezel di bagian bawah. Untuk bezel bagian atas dipadukan dengan fitur kamera 720p @30FPS yang akan memudahkan kebutuhan webcam kamu.
Baca Juga: Nokia PureBook Pro, Resmi Rilis berikut ini Spesifikasi dan Harga yang di Tawarkan
Kualitas Mesin
Berbicara tentang kualitas mesin, Lenovo IdeaPad Flex 5i memiliki performa yang handal berkat penyematan prosesor generasi terbaru berupa Intel Gen 10th Ice Lake. Untuk ketiga model Lenovo, tersedia jenis prosesor yang berbeda-beda, yaitu prosesor Intel Core i7 1065G7, Core i5 1035G1, serta Core i3 1005G1.
Untuk laptop Lenovo yang menggunakan prosesor berupa Intel Core i7 1065G7, prosesornya difabrikasi dengan arsitektur 10nm 4Core/8Thread, yang dibekali dengan base clock 1,3 GHz dan Boost Clock 3,9GHz. Selain itu, prosesor ini juga dibekali dengan 8MB Intel Smart Cache dengan TDP sebesar 15W.
Prosesor generasi terbaru ini (Intel Core 10th Gen Ice Lake) sudah dilengkapi dengan teknologi AI (Artificial Intelligence) Intel Deep Learning Boost. Sejumlah skenario penggunaan teknologi AI bakal memberikan kemudahan dalam proses Selection di Photoshop dan Melakukan Auto Reframe di Premiere untuk keperluan postingan Social Media.
Prosesor Intel Core 10th Gen seperti Core i7 1065G7 juga dibekali dengan instruksi AVX512 yang akan mengakselerasi “Compute-Intensive Workload” semisal Scientific Simulations, Image and Audio/Video Processing, Artificial Intelligence (AI)/Deep Learning, Financial Analytics, dan yang lainnya.
Meninjau aspek grafis, Lenovo IdeaPad Flex 5i sudah menggunakan teknologi grafis NVIDIA GeForce MX330 2 GB GDDR5. Discrete graphics ini memiliki 384 CUDA cores, dengan GPU Clock yang bekerja pada kecepatan 1531 MHz dan memory clock yang bekerja pada kecepatan 1752 MHz. Dengan memori 2 GB GDDR5, kartu grafis ini juga bekerja pada bus width 64-bit.
Selain itu, laptop besutan Lenovo ini dibekali dengan Graphics Intel Iris Plus Graphics (64EU) yang kemampuannya untuk meningkatkan akselerasi teknologi AI (Intel Deep Learning Boost). Intel Iris Plus Graphics tersebut juga dibekali dengan fitur Quick Sync yang akan memaksimalkan akselerasi saat pengolahan video seperti pada Software Adobe Premiere
Baca Juga: Cara Mengetahui Password WiFi Dengan Langkah Mudah
Meninjau aspek Memory/RAM, laptop ini memiliki RAM DDR4 3200MHz dual Channel berkapasitas 16GB. RAM tersebut terpasang On Board, yang sayangnya tidak memiliki slot SO-DIMM. Akibatnya, pengguna tidak bisa melakukan upgrade. Untuk media penyimpanan, laptop Lenovo IdeaPad Flex 5i ini menggunakan 1 TB SSD NVMe PCIe.