Travel  

Cara Mudah Pemesanan Tiket Kapal Laut Secara Online Dimanapun dan Kapanpun

Cara Mudah Pemesanan Tiket Kapal Laut Secara Online Dimanapun dan Kapanpun
Cara Mudah Pemesanan Tiket Kapal Laut Secara Online Dimanapun dan Kapanpun

Aksaraintimes.id – Bagi Anda yang berencana melakukan perjalanan mudik dengan jalur laut, berikut kami hadirkan cara memesan tiket kapal secara online dengan mudah.

Dan untuk  kalian yang ingin melakukan perjalanan mudik, ada baiknya jika sudah dipersiapkan dari sekarang. Sekaligus  hal-hal yang perlu kalian persiapkan adalah tiket.

Dalam artiket berikut ini, akan kami sampaikan cara memesan tiket kapal laut  secara online dengan mudah, sehingga kalian tidak perlu datang ke agen perjalanan, karena Anda bisa melakukannya dari rumah atau dimanapun secara online. Berikut kami sajikan informasinya.

Baca Juga: Lebaran Sebentar Lagi: Cara Pesan Tiket Pesawat Secara Online, Mudah dan Cepat!

Cara Beli Tiket Kapal Laut Online Lewat Situs PT Pelni:

  • Buka situs PT Pelni, atau silakan langsung kunjungi situsnya https://www.pelni.co.id/
  • Pilih menu “Info Jadwal & Reservasi”, di bawahnya ada isian “Dari Pelabuhan“, “Ke Pelabuhan“, dan “Keberangkatan Tanggal“.
  • Silakan isi informasi tersebut. Misal, saya isi Dari Pelabuhan Surabaya ke Balikpapan Keberangkatan Tanggal 19 November 2017. Hasilnya seperti gambar berikut:
    cara beli tiket kapal laut online
  • Terlihat tanggal 19 Nov 2017 tidak ada jadwal kapal laut Surabaya Balikpapan, klik tanggal sebelahnya, 22 Nov 2017, maka akan terlihat Jadwal Penyeberangan Kapal Laut Surabaya-Balikpapan.
  • Saya pilih penyeberangan langsung dari Surabaya ke Balikpapan tanggal 22 November 2017. Di situ tertera jadwal keberangkatan, estimasi sampai, dan harga tiket kapal laut untuk dewasa, anak-anak, serta bayi.
  • Pilih Kelas, Jumlah Penumpang, lalu teliti kembali harga tiket yang harus dibayar. Misalkan saya isi 1 pria, 1 wanita, 1 anak, dan 1 bayi.
    cara beli tiket kapal laut secara online
  • Jika sudah klik “Booking“.
  • Akan ada notifikasi “Terdapat perbedaan jenis kelamin penumpang dewasa,
    Apakah anda merupakan keluarga?”. Pilih Ya atau Tidak silakan sesuai dengan pilihan kita.
  • Isi Data Pemesan meliputi Nama Pemesan, Email, dan Nomor Telepon. Centang ceklis paling bawah, isikan Captcha, lalu Klik Lanjut.
  • Terakhir isikan Identitas Penumpang berupa Nama, KTP, Tanggal Lahir. Jika sudah, klik Lanjut.
  • Akan keluar informasi pemesanan, Kode Pembayaran, Total Harga yang harus dibayar. Silakan bayar tagihan tersebut untuk mendapatkan tiket kapal laut secara online. Pembayaran dapat dilakukan di Loket Pelni atau melalui BRI.