Tahap pendaftaran selesai. Setelah itu hanya tinggal menunggu pendaftaran dievaluasi. Pendaftar akan menerima notifikasi mengenai lolos atau tidaknya melalui sms setelah penutupan gelombang.
Baca juga: Panggilan Kepada Peserta Gelombang 23 Prakerja, Lakukan Ini Agar Kartu Prakerja Tidak Dicabut
syarat daftar Kartu Prakerja
- WNI berusia 18 tahun ke atas
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal
- Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil
- Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi Covid-19
- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota POLRI, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris?Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD
- Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi penerima Kartu Prakerja