Aksaraintimes.id- Pemerintah membuat bermacam-macam bantuan untuk masyarat Indonesia seperti Program Keluarga Harapan (PKH) Bansos PKH hanya diperuntukkan bagi keluarga yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan sesuai kategori penerima.
Tahun ini, pemerintah telah mengucurkan anggaran sebesar Rp 45,12 trilliun untuk program bansos BPNT. Bantuan bansos BPNT akan dicairkan kepada 18,8 Juta keluarga penerima manfaat ( KPM ).
Selain itu, program kartu sembako Januari-Maret 2022 dicairkan sekaligus. Dengan begitu keluarga KPN sasaran kartu sembako akan menerima bantuan senilai Rp 600.000.
Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Bansos PKH Secara Online, Apakah Kamu Termasuk Calon Penerima Bansos PKH?
Cara Cek Penerima BPNT 2022 di Laman http://Cekbansos.kemensos.go.id
Berikut caranya:
- Buka browser di HP atau PC
- Masukkan ke laman http://cekbansos.kemensos.go.id
- Isikan data yang diminta, mulai wilayah dan nama Anda
- Ketik kode yang terdiri dari 8 digit huruf, lalu sertakan juga spasi sebagaimana terlihat dalam gambar
- Klik Cari Data
- Setelah nama Anda muncul maka Anda sudah tercantum dalam DTKS. Untuk memastikan apakah Anda termasuk penerima BPNT 2022, pastikan dalam kolom status BPNT tertulis Ya.
Itulah caranya untuk Anda jika ingin mengetahui apakah nama Anda termasuk penerima Bansos BPNT dengan mudah. Anda bisa membuka laman cekbansos.kemensos.go.id.