Berita

Bagaimana Cara Menghitung Persen? Simak penjelasan dan Contohnya

Aksaraintimes.id – Menghitung persentase atau persen, termasuk hal yang perlu kamu kuasai karena  kamu benar-benar membutuhkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Penggunaan persen sangat banyak dalam kehidupan sehari-hari di semua bidang,  terlebih pada usaha jual beli atau perdagangan.

Contohnya di pusat perbelanjaan seperti mall, supermarket, maupun minimarket, kerap kali mengadakan diskon. Untuk menghitung diskon tersebut, kamu perlu belajar menghitung persen.

Baca Juga: Bermain Kata di “KATLA”, Begini Cara Mainnya

Apa Itu Persen?

Pengertian persen adalah bentuk bilangan yang mewakili sebagian atau keseluruhan sebuah nilai atau barang dengan membentuk rasio per seratus. Persen biasa digunakan untuk menggambarkan suatu data dalam bentuk persentase.

Besar nilai persentase dilambangkan dengan %.

Berikut beberapa cara menghitung persen:

Menghitung Persen Secara Umum Menggunakan Rumus

Persentase (%) = (jumlah bagian) /(jumlah keseluruhan) x 100%

Contoh: Jika ada 50 siswa dalam satu kelas dan terdapat 5 orang yang tidak lulus. Maka, berapa persen siswa yang tidak lulus?

Persentase (%) = 5/50 x 100% =10%

Ngga percaya? Coba buktikan dengan kalkulator!

Baca Juga: Manfaat Gadget Sebagai Peranan Penting di Era Digital

Cara Menghitung Persen di Kalkulator

Menghitung Persen menggunakan kalkulator lebih mudah, prinsipnya pun sama dengan rumus yang ada di atas. Begini cara mengetahui berapa persen dari jumlah tertentu:

Misal, 5 itu berapa persen dari 50 Maka caranya adalah :

  • Tulis angka 5
  • Dibagi dengan angka 50
  • Dikali dengan angka 100
  • Klik sama dengan

Maka hasilnya = 10%, sama dengan menggunakan rumus bukan?

Cara Menghitung Persen di Excell dan Google Sheets

Misal, kamu ingin tahu 20 itu berapa persennya dari 50. Maka rumusnya adalah 20/50, kemudian klik simbol % di menu bar, maka hasilnya akan otomatis muncul.

Bagaimana? Kamu lebih suka cara menghitung persen dengan rumus? di kalkulator? atau di Excell dan Google Sheets?

Share