Aksaraintimes.id – Buat kamu pengguna kartu Axis untuk internetan, kali ini Aksaraintimes akan memerikan informasi untuk mempercepat koneksi internet untuk kamu pengguna kartu Axis.
Axis sendiri adalah sebuah produk layanan telekomunikasi yang meluncurkan berbagai produk kuota internet yang murah meriah. APN sendiri adalah Access Point Name yang merupakan nama gerbang antara jaringan seluler GSM, GPRS, 3G, 4G dan jaringan komputer lain yang sangat penting untuk menyambungkan HP kamu dengan jaringan internet.
Setting APN pada kartu Axis di HP kamu berguna untuk menentukan koneksi yang menghubungkan perangkat seluler tersebut dengan jaringan internet. Tanpa adanya APN maka kamu tidak bisa mengakses internet melalui HP kamu.
Dibawah ini adalah cara setting APN kartu Axis yang di kutip dari Hitekno
Cara setting APN Axis
- Masuk ke menu Setting atau Pengaturan pada HP kamu
- Kemudian pilih menu Mobile Network
- Dan pilih pada slot kartu sim Axis berada untuk mensetting APN-nya
- Lalu klik menu Access Point Names atau APN
- Selanjutnya klik icon tambah ( + ) atau opsi New APN untuk membuat setting APN yang baru
- Setelah itu kamu bisa mengisi APN Axis, ada beberapa settingan APN yang bisa kamu gunakan yaitu :
1. Nama APN : AXIS
APN : AXIS
2. Nama APN : Kuotamedia
APN : axis.unlimited.co.id
3. Nama APN : Axis Ngebut
APN : celcom3g
4. Nama APN : apn axis terbaru
APN : mmstbs3 - Apabila kamu sudah memilih salah satu APN yang ingin kamu gunakan, pastikan semua kolom telah diisi dengan benar
- Lalu klik save untuk menyimpan settingan APN tersebut
- Tutup menu Setting pada HP kamu dan proses setting APN pada HP kamu telah selesai
Setting APN Axis Terbaik
Setting APN Axis 3G 4G Standar
Nama APN | : AXIS |
APN | : AXIS |
Proxy | : 10.8.3.8 |
Port | : 8080 |
Nama Pengguna | : AXIS |
Password | : 123456 |
Server | : – |
MMSC | : Default |
Proxy MMS | : Default |
Port MMS | : Default |
MMC | : 510 |
MNC | : 08 |
Autentikasi | : PAP |
Setelah mengisi setting APN sesuai yang di atas, tutup menu Settings dan restart smartphone-mu. Dengan begitu, setting terbaru itu akan mampu melakukan tugasnya.