Aksaraintimes.id- Annyeonghaseyo yeoleobun kalian pasti sangat gemar nonton drama Korea bersama bestie kalian, terkadang bingung nonton drama di mana? Nah, disini mimin bagi Aplikasi yang cocok untuk nonton bareng bestie kalian.
Baca Juga: Daftar Website Nonton Film Gratis, Cek 10 Link Streaming Film Terpopuler 2022
Netflix telah hadir di Indonesia sejak Januari 2016. Aplikasi nonton drama Korea ini memungkinkan pengguna menonton tayangan kesukaan di mana pun, kapan pun, dan pengguna bisa mengakses konten melalui berbagai gadget seperti ponsel, smart TV, tablet, PC maupun laptop.
Mirip langganan televisi berbayar, pengguna dapat menentukan sendiri konten yang ingin dinikmati mulai dari serial TV dan film yang diproduksi sendiri oleh Netflix serta bebas iklan. Netflix tergolong update menyajikan drakor baik yang baru rilis maupun yang sudah lama tayang di televisi Korea.
Viu adalah layanan video over-the-top (OTT) yang dikelola oleh PCCW Media, Hongkong. Aplikasi nonton drama Korea ini secara resmi hadir di Indonesia pada 26 Mei 2016. Sejumlah pengguna menganggap Viu sebagai sebuah wadah untuk menonton drama, variety show bahkan reality show ‘Korea’.
Namun tidak hanya itu, Viu pun menyajikan sejumlah serial televisi yang berasal dari Thailand, Singapura, Malaysia, Jepang hingga India. Viu bisa digunakan tanpa harus berlangganan.
Aplikasi nonton drama Korea lainnya adalah Iflix, layanan video on demand yang dibentuk sejak 2014. Di Indonesia sendiri, layanan hadir pada akhir 2015. Layanan video on demand asal Malaysia ini menyajikan konten yang beragam mulai dari serial televisi, film box office hingga acara khusus anak-anak.
Lebih dikenal sebagai layanan streaming televisi, Vidio ternyata memiliki deretan drama Korea yang lumayan lengkap. Mulai dari Legend of the Blue Sea, Sky Castle, Heirs, hingga Reply 1988. Kebanyakan koleksinya memang drama-drama yang populer.
Seperti yang lainnya, Vidio juga memiliki pilihan nonton gratis. Tentu saja, akses yang tersedia terbatas dan Anda harus siap diganggu oleh iklan. Namun jika Anda ingin berlangganan, Vidio dibanderol mulai dari Rp 49 ribu per bulan.
iQIYI adalah sebuah platform video dari yang banyak menayangkan drama dari berbagai negara. Selain drama, Anda juga bisa menonton film, variety show, dan bahkan anime di sini. Serunya lagi, Anda bisa menonton gratis jika tidak masalah harus menonton dengan kualitas resolusi 720p atau lebih kecil.
WeTV juga merupakan platform video yang cukup popular. Walaupun banyak menyediakan drama dan film China, WeTV juga menayangkan drama Korea. Aplikasi nonton drama Korea ini juga menawarkan banyak film Indonesia dan bahkan serial original Indonesia seperti Yowis Band: The Series di sini.
KBS World adalah stasiun TV di Korea Selatan yang terkenal menayangkan berbagai drama Korea terbaik berbagai genre. KBS World kini hadir berbasis aplikasi smartphone yang dapat diunduh gratis. Dengan hadirnya aplikasi KBS World ini, nonton drama Korea gratis yang memiliki rating tinggi tentu bukan lagi hal sulit